Sosial

Safari Ramadhan, Bupati Gandeng PIK2 Salurkan Bantuan

Jumat, 14 Maret 2025 | 15.15 WIB

TANGERANG,- Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid bersama PIK2 salurkan bantuan bedah rumah, santunan yatim-piatu dan salurkan 20 gerobak usaha untuk para pelaku UMKM di Salembaran Jaya, Kecamatan Kosambi, Kamis (13/3).

Bupati Maesyal mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi kepada PIK atas kepedulian dan bantuannya kepada masyarakat sekitar melalui berbagai program sosial, termasuk pembangunan rumah beserta isinya bagi Alika. Selain itu, fasilitas lain seperti air bersih dan listrik juga telah dipasangkan guna menunjang kehidupan keluarga Alika.

“Tak hanya itu, ibu Alika, Ibu Novi, yang sebelumnya memiliki usaha menjahit, juga mendapat bantuan berupa mesin jahit agar dapat kembali menjalankan usahanya untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari,” kata Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid, Kamis (13/3).

Selain bantuan rumah dan usaha, pendidikan Alika juga menjadi perhatian utama. Sebagai siswa Alika tetap mendapatkan kesempatan belajar selama masa pemulihannya dengan fasilitas laptop dari PIK. Dirinya secara langsung juga meminta kepada PIK agar mendukung pendidikan Alika hingga jenjang perguruan tinggi, dan telah disanggupi oleh pihak PIK melalui program Corporate Social Responsibility (CSR).

“Bupati Tangerang, Maesyal Rasyid bersama pihak PIK2 & Penerima Bantuan CSR Bedah Rumah”

“Saya juga mengucapkan terima kasih atas kontribusi PIK dalam berbagai program sosial lainnya, seperti bantuan bedah rumah di beberapa lokasi lain, pengadaan pompa air untuk mengurangi risiko banjir, serta program ketahanan pangan dengan penyediaan bibit melon dan anggur di wilayah Desa Selembaran Jaya,” katanya.

Selain bantuan untuk Alika. Dirinya bersama PIK2 juga salurkan bantuan, untuk para pelaku UMKK. Berupa 20 gerobak untuk usaha, dan santunan anak yatim piatu di 6 Kecamatan yang ada diwilayah utara Kabupaten Tangerang. Lanjut Rudi, dalam safari Ramadhan 1446 H/2025 M. Dirinya, juga sempat menemui beberapa perusahaan yang ada di Kabupaten Yang. Diantaranya, PT Cingluh, PT Paragon, dan PT Adis.

“Kita silaturahmi, sekaligus meninjau bagaimana kondisi pabrik dan para karyawan yang bekerja disana,” katanya.

Dalam kesempatannya, ke industri-industri tersebut. Dirinya, meminta kepada pemilik perusahaan agar tidak ada PHK kepada karyawan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M. Dirinya, juga meminta kepada para karyawan untuk bekerja secara bersungguh-sungguh.

“Alhamdulillah, pihak perusahaan juga telah berjanji tidak ada PHK,” tutur Bupati Tangerang.

Reporter: Heri Yanto

Redaksi Focus

Putera Tigaraksa - Kab. Tangerang, Senang Berkegiatan Sosial. Berawal dari keinginan belajar menulis, kini menulis menjadi HOBI.

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button